Inovasi Teknologi Saya DiMasa Depan

Di kehidupan kita saat ini memang sudah tidak lepas dari TEKNOLOGI. memang tidak bisa dipungkiri bahwa Manusia tidak pernah puas akan apa yang telah ada, dan terus mencoba mengembangkan bahkan menciptakan Inovasi-inovasi Teknologi yang nantinya sangat berguna bagi kehidupan Manusia.
Dari mulai terciptanya Radio, TV tabung layar hitam putih hingga Televisi LCD berwarna, mesin penghitung kalkulator hingga Komputer, Telephone Rumah hingga Handphone dan masih banyak lagi. Terciptanya semua itu tidak lepas dari keinginan manusia untuk menciptakan sesuatu yang baru, untuk membantu bahkan memenuhi kebutuhan Manusia.

Baiklah langsung saja. Berbicara soal Inovasi Teknologi, sebenarnya saya sendiri juga memiliki ide tentang menciptakan suatu teknologi yang mungkin suatu saat nanti bisa saya wujudkan,, aamiin.. hehe..
Pada awalnya gagasan ini muncul karna saya seorang RIDER (wkwkwkwk..gaya amat).. haha nggak ini serius. Setiap berpergian kemanapun saya menggunakan motor..(emang gw peduli..).. yah dengerin dulu doong.. -__-
Seorang Pengendara motor sudah pasti memiliki/memakai Helm dong ,, (pake Pecis sbenernya jg gppa sih... -_-) Nah disitulah ide saya muncul. Saya sering berpegian ke tempat yang jauh menggunakan motor, bahkan perjalanan pada malam hari.
Permasalahnya adalah, kita tidak tau jalan didaerah tersebut. Atau sedang tersesat misalnya. Pada permasalahn ini, kita bisa menggunakan Google Map. tidak perlu saya jelaskan lagi apa itu Google Map. Tapi permasalahan lain muncul..(kok masalah terus sih??),, yaa namanya ingin menciptakan teknologi baru, pastinya harus banyak berfikir dong.. (ampuun gaan...).
Permasalahnya adalah kita tidak bisa setiap waktu bisa membuka Google Map kan??, karena harus konsentrasi pada jalan. Lagipula hanya orang gila yang berkendara motor sambil mengoperasikan Gadget.!
Terobosan saya adalah, bagaimana cara untuk mengetahui posisi kita Google Map tanpa harus membuka Gadget atau Hp kita. Nah Jackpot!! kita bisa menggunakan fungsi kaca di Helm kita.
Jadi, helm kita nantinya akan seperti Helmnya Iron Man..hahaha.. kita bisa menanamkan teknologi visual pada kaca helm kita. Jadi posisi kita di Google Map atau petunjuk jalan akan muncul di layar helm kita.

Tentu hal ini akan lebih sulit dari bayangannya. Karna saya pernah melakukan sedikit percobaan, dan permasalahannya terletak pada jarak fokus mata kita terhadap objek visual di layar Helm. Tentu hal ini bukan menjadi masalah bagi Tony Stark, hehe..tapi di dunia ini kan tidak ada undang-undang tentang berhayal.hahaha
Dan tidak hanya Google Map yang bisa di tampilkan. Helm ini nanti juga dilengkapi dengan sensor yg akan mendeteksi Lubang-lubang di aspal atau jalanan. Tau sendiri kan, bagaimana rasanya menggunakan helm dengan kaca gelap pada malam hari. (benar2 menyiksa..)
Teknologi ini akan sangat berguna bagi pengendara motor pada malam hari,  Layar kaca helm akan menampilkan sejumlah Lubang-Lubang aspal didepan kita yang harus kita hindari. Mengingat bahwa Lubang-Lubang jalanan di indonesia adalah salah satu penyabab kecelakaan tunggal..
nah itulah sedikit gambaran tentang Inovasi saya di masa depan.,cukup rumit ya?haha maaf, karna saya adalah type orang yang senang berImajinasi,, hehe..
Terimakasih buat sobat yang sudah meluangkan waktunya untuk melihat Blog acak-acakan saya ini... hehe...

0 comments :

Post a Comment

Cancel Reply